Skip to main navigation menu Skip to main content Skip to site footer
Business and Economics
DOI: 10.21070/acopen.4.2021.2031

The Effect of Instagram Ads, Prices and Halal Labeling of KFC Fast Food Restaurants on Purchase Decisions


Pengaruh Iklan Instagram, Harga dan Labelisasi Halal Restoran Cepat Saji KFC terhadap Keputusan Pembelian

Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
Indonesia
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
Indonesia

(*) Corresponding Author

Instagram Ads Price Halal Labeling Purchase Decision

Abstract

This study aims to determine the effect of Instagram advertising variables, prices, and halal labeling KFC fast food restaurants on purchasing decisions of students at Muhammadiyah University of Sidoarjo using quantitative methods. The sample size was taken as many as 99 respondents with stratified random sampling method. The results of this study indicate that there is a simultaneous influence between Instagram Advertising, Price and Halal Labeling variables on purchasing decisions with a fcount value of 26.933 > ftable 2.70 and a sig value of 0.000 <0.05. While the partial results of the Instagram Ads variable have a tcount value of 3,391 > ttable 1,988, the Price Variable has a tcount value of 4.708 > 1,988 and the Halal Labeling Variable has a tcount value of 2,978 > 1,988. So it can be concluded that the three variables in this study have a positive and significant influence on purchasing decisions for students at the Muhammadiyah University of Sidoarjo

Perkembangan teknologi informasi saat ini mengalami kemajuan yang begitu cepat, seiring berkembangya kemajuan teknologi tersebut memberikan kenyamanan bagi manusia dan menjadikan manusia memiliki kebutuhan yang tak terbatas [1]. Kemajuan tekonologi juga dimanfaatkan oleh perusahaan dengan melibatkan teknologi informasi sebagai sarana dalam melakukan pemasaran produk mereka. Iklan didefinisikan sebagai pesan yang disampaikan guna menawarkan suatu produk yang disampaikan kepada khalayak ramai melalui suatu media. Namun iklan berbeda dengan pengumuman biasa yang cenderung hanya memberikan informasi, sedangkan iklan lebih mengarah untuk mendorong orang supaya tertarik melakukan pembelian [2].

PT. Fast Food Indonesia adalah salah satu perusahaan restoran cepat saji KFC yang menghasilkan produk makanan fried chicken dan minuman, yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Strategi pemasaran yang efektif diantaranya dengan menggunakan tekonologi informasi, yaitu iklan melalui media sosial instagram yang dirasa lebih dekat dengan masyarakat, selain itu hal yang dapat memicu ketertarikan konsumen dalam pembelian adalah Penetapan Harga [3]. Pemasaran dengan menggunakan iklan ini memiliki efisiensi terhadap jangkauan maupun waktu lebih cepat tersampaikan kepada konsumen serta didukung dengan poster yang kreatif lebih menarik konsumen dalam keputusan pembelian. Berikut contoh iklan instagram pada Restoran KFC.

Gambar 1 . Iklan KFC

Dalam penelitian lain menyatakan bahwa iklan online menjadi faktor cukup penting yang mempengaruhi keputusan pembelian dengan menampilkan nilai iklan yang baik mampu untuk membuat konsumen tertarik untuk membeli [4]. Iklan melalui media sosial juga memiliki poin positif dalam meningkatkan penjualan produk [5]. Selain Iklan, Harga dan Label Halal juga dapat mempengaruhi keputusan pembelian makanan cepat saji. Menurut Buchari Alma Harga adalah suatu atribut yang melekat pada produk, yang memungkinkan produk tersebut, dapat memenuhi beberapa pertimbangan oleh konsumen diantaranya, kebutuhan dan keinginan konsumen serta kepuasan konsumen [6] harga yang terjangkau dan cenderung murah lebih dapat menarik minat konsumen [7]. Oleh karena itu Harga juga menjadi Indikator penting dalam pengambilan keputusan pembelian dan merupakan strategi untuk menarik konsumen[8]. Selanjutnya KFC telah terdaftar pada lembaga LPPOM-MUI dengan bersertifikasi halal dan terjamin akan kehalalan produknya. Sebab untuk masuk kedalam pasar masyarakat muslim di Indonesia produk makanan harus memiliki kualifikasi akan produk halal sehingga dapat memungkinkan dapat mempengaruhi pembelian[9].

Dari penjelasan terkait urgensi strategi iklan, harga, dan labelisasi halal pada keputusan pembelian produk makanan cepat saji. Peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Iklan Instagram, Harga dan Labelisasi Halal Restoran Cepat Saji KFC terhadap Keputusan Pembelian Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo”.

Jenis penelitian ini menggunakan penelitian Kuantitatif. Penelitian Kuantitatif yaitu metode penelitian yang menggunakan analisis data dan angka yang diolah menggunakan statistika [10]. Penelitian ini terdapat Variabel Dependen dan Variabel Independen. Dalam hal ini variabel Independen terdiri dari Iklan Instagram(X1), Harga (X2), dan Labelisasi Halal (X3) sedangkan variabel dependennya adalah Keputusan Pembelian (Y).

Populasi adalah suatu objek atau subyek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan [10] untuk populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa dan Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo 2020-2021 yang berjumlah 10.829 Mahasiwa. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik sampel stratified random sasmpling [10]Dan diperoleh sampel sebanyak 99 mahasiswa yang terdiri dari 9 mahasiswa Fakultas Agama Islam, 26 mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi, 39 mahasiswa Fakultas Bisnis, Hukum dan Ilmu sosial, 22 mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan, dan 3 Mahasiswa Fakultas Kesehatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan kuisioner sebagai data primer dengan pengukuran penelitian menggunakan skala likert. Sedangkan data sekunder diperoleh dari berbagai jurnal dan Website untuk digunakan dalam penelitian ini. Data yang diperoleh akan dianalisis menggunakan aplikasi IBM SPPS 26.0 dengan berbagai tahapan uji. Pengujian instrumen menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas, Teknik Analisis data menggunakan Uji Asumsi Klasik, Analisis Regresi Linear Berganda dan Uji Hipotesis.

Uji validitas menunjukan bahwa nilai r hitung dari masing-masing item pertanyaan lebih besar dari r tabel sebesar 0,198. Dengan hasil pengujian yang telah dilakukan sebagai berikut:

Tabel 1 . Uji Validitas

Variabel Penelitian Item r hitung r tabel Keterangan
X1(Iklan Instagram) X1-1 0,847 0,198 VALID
X1-2 0,845 0,198 VALID
X1-3 0,787 0,198 VALID
X1-4 0,700 0,198 VALID
X2(Harga) X2-1 0,760 0,198 VALID
X2-2 0,772 0,198 VALID
X2-3 0,795 0,198 VALID
X2-4 0,812 0,198 VALID
X3(Labelisasi Halal) X3-1 0,837 0,198 VALID
X3-2 0,846 0,198 VALID
X3-3 0,842 0,198 VALID
X3-4 0,792 0,198 VALID
Y(Keputusan Pembelian) Y-1 0,829 0,198 VALID
Y-2 0,622 0,198 VALID
Y-3 0,772 0,198 VALID
Y-4 0,746 0,198 VALID

Dari hasil uji SPSS yang telah dilakukan ketahui bahwa tiap masing-masing variabel penelitian memiliki 4 item pertanyaan sehingga secara keseluruhan terdapat 16 item pertanyaan yang digunakan dalam penelitian ini, dengan masing-masing item pertanyaan memiliki rhitung > rtabel maka dapat disimpulkan bahwa seluruh item pertanyaan dari masing-masing indicator dinyatakan valid.

Uji Reliabilitas menunjukan bahwa nilai Cronbach Alpha dari tiap-tiap variabel lebih besar dari ≥ 0,60. yang berarti bahwa kuesioner yang merupakan indikator-indikator dari variabel tersebut adalah reliabel atau handal. Hal tersebut dapat dilihat pada table pengujian sebagai berikut :

Tabel 2 . Uji Reliabilitas

Variabel Penelitian Cronbach’s Alpha Kesimpulan
Iklan Instagram (X1) 0,804 Reliabel
Harga (X2) 0,788 Reliabel
Labelisasi Halal (X3) 0,848 Reliabel
Keputusan Pembelian (Y) 0,729 Reliabel

Uji Normalitas

Gambar 2 . Uji Normalitas

Dari gambar diatas dapat dilihat bahwa apabila titik - titik X1, X2, X3 dan Y menyebar pada sekitar garis dan mengikuti garis diagonal. Maka dapat ditarik kesimpulan bahwa data diatas berdistribusi normal.

Uji Heterokedastisitas

Tabel 3 . Uji Heterokedastisitas

Model Unstandardized Coefficients Standardized Coefficients t Sig.
B Std. Error Beta
1 (Constant) 2.836 .880 3.222 .002
Iklan Instagram -.051 .036 -.157 -1.408 .162
Harga -.042 .041 -.115 -1.021 .310
Labelisasi Halal -.003 .044 -.007 -.069 .945

Dari tabel di atas diketahui bahwasannya nilai signifikansi (Sig.) dari Varabel Iklan instagram memiliki nilai Signifikasi 0,162 > 0,05, variabel Harga memiliki nilai signifikasi 0,310 > 0,05, dan Variabel Labelisasi Halal memiliki signifikasi 0,945 > 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa dari ketiga variabel bebas memiliki nilai > 0,05. Artinya ketiga variabel tersebut tidak memiliki gejala heterokedastisitas.

Uji Multikolinearitas

Tabel 4 . Uji Multikolinearitas

Model Collinearity Statistics
Tolerance VIF
1 (Constant)
Iklan Instagram .801 1.249
Harga .789 1.268
Labelisasi Halal .943 1.060

Berdasarkan table diatas variabel iklan instagram memiliki nilai VIF 1,249, variabel harga memiliki nilai VIF 1,268, dan variabel labelisasi halal memiliki nilai VIF 1,060, maka dapat disimpukan dari ketiga variabel bebas memiliki nilai VIF < 10. Artinya ketiga variabel bebas tidak terjadi gejala multikolinearitas.

Tabel 5 . Uji Regresi Linear Berganda

Coefficients a
Model Unstandardized Coefficients
B Std. Error
1 (Constant) 2.311 1.638
Iklan Instagram (X1) .227 .067
Harga (X2) .362 .077
Labelisasi Halal (X3) .243 .082
a. Dependent Variable: Keputusan Pembelian (Y)

Y = α + β1X1 + β2X2 + β3X3 + eY = 2,311 + 0,227X1 + 0,362X2 + 0,243X3 + e

  • Nilai Konstanta Pada keputusan pembelian (Y) apabila konstanta 2,311 menyatakan bahwasannya variabel independen nilainya adalah nol (0). Maka keputusan pembeli tetap bernilai sebesar 2,311.
  • Iklan Instagram (X1) Nilai koefisien dari variabel Iklan Instagram (X1) bernilai 0,227 yang berarti apabila Iklan Instagram mengalami kenaikan, maka keputusan pembeli juga akan mengalami kenaikan. Jadi dapat disimpulkan apabila variabel Iklan Instagram berpengaruh dalam keputusan pembelian KFC Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo sebesar 22,7%.
  • Harga (X2) Nilai koefisien dari variabel Harga (X2) bernilai 0,362 yang berarti apabila variabel Harga mengalami kenaikan, maka keputusan pembeli juga akan mengalami kenaikan. Jadi dapat disimpulkan apabila variabel Harga berpengaruh dalam keputusan pembelian KFC Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo sebesar 36,2%.
  • Labelisasi Halal (X3) Nilai koefisien dari variabel Labelisasi Halal (X3) bernilai 0,243 yang berarti apabila Labelisasi Halal mengalami kenaikan, maka keputusan pembelian juga akan mengalami kenaikan. Jadi dapat disimpulkan apabila variabel Labelisasi Halal berpengaruh dalam keputusan pembelian KFC Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo sebesar 24,3%.

Uji Parsial (Uji t)

Tabel 6 . Uji Parsial (Uji t)

Model Unstandardized Coefficients Standardized Coefficients t Sig.
B Std. Error Beta
1 (Constant) 2.311 1.638 1.411 .162
Iklan Instagram (X1) .227 .067 .286 3.391 .001
Harga (X2) .362 .077 .400 4.708 .000
Labelisasi Halal (X3) .243 .082 .231 2.978 .004
a. Dependent Variable: Keputusan Pembelian (Y)

Dalam Uji t diperoleh nilai ttabel sebesar 1,998, maka dapat disimpulkan bahwa :

Hasil uji t untuk variabel Iklan Instagram (X1) diperoleh nilai thitung 3,391 > ttabel 1,988. Dengan nilai signifikasi sebesar 0,001 < 0,05. Yang berarti H1 diterima.

Hasil uji t untuk variabel Harga (X2) diperoleh nilai thitung 4,708 > ttabel 1,988. Dengan nilai signifikasi sebesar 0,000 < 0,05 yang berarti H2 diterima.

  • Variabel Iklan Instagram
  • Variabel Harga
  • Variabel Labelisasi Halal

Hasil uji t untuk variabel Labelisasi Halal (X3) serta nilai thitung 2,978 > ttabel 1,988 Dengan nilai signifikasi sebesar 0,004 < 0,05 yang berarti H3 diterima.

Uji Simultan (Uji f)

Tabel 7 . Uji Simultan (Uji f)

ANOVA a
Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.
1 Regression 239.647 3 79.882 26.933 .000b
Residual 281.767 95 2.966
Total 521.414 98
a. Dependent Variable: Keputusan Pembelian (Y)
b. Predictors: (Constant), Labelisasi Halal (X3), Iklan Instagram (X1), Harga (X2)

Dalam Uji f diperoleh nilai ftabel sebesar 2,70., maka dapat disimpulkan bahwa, Dari hasil uji f yang telah dilakukan diketahui nilai signifikansi untuk pengaruh Iklan Instagram (X1), Harga (X2), dan Labelisasi Halal (X3) secara simultan terhadap keputusan pembelian (Y) sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai fhitung 26,933 > ftabel 2,70. Dapat disimpulkan bahwa H4 Diterima.

Hasil uji hipotesis secara parsial ditemukan bahwa variabel Iklan Instagram (X1). dalam penelitian ini memiliki pengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian khususnya Pada Restoran Cepat Saji KFC dengan diperoleh nilai thitung 3,391 > ttabel 1,988 dengan signifikasi sebesar 0,001 < 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa dalam penelitian ini iklan Instagram (X1) Pada Restoran Cepat Saji KFC berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian Pembelian Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo dan memperkuat penelitian yang telah dilakukan sebelumnya.

Berdasarkan hasil uji hipotesis secara parsial ditemukan bahwa variabel Harga (X2) diperoleh diperoleh nilai thitung 4,708 > ttabel 1,988 dengan signifikasi 0,000 < 0,05 . dan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Keputusan Pembelian pada Restoran cepat saji KFC Variabel (X2) atau harga juga variabel yang dominan atau berpengaruh besar terhadap Keputusan Pembelian dibandingkan dengan variabel lainnya. Hal ini menunjukan bahwa dalam penelitian ini hubungan antara harga yang diberikan oleh pihak perusahaan yaitu Restoran Cepat Saji KFC terhadap Keputusan Pembelian Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo adalah signifikan atau positif dan memperkuat penelitian sebelumnya.

Berdasarkan hasil uji hipotesis secara parsial ditemukan bahwa variabel Labelisasi Halal (X3) diperoleh nilai thitung 2,978 > ttabel 1,988 dengan signifikasi 0,004 < 0,05. Hal ini menunjukan bahwa dalam penelitian ini hubungan antara Labelisasi Halal yang diberikan oleh pihak perusahaan yaitu Restoran Cepat Saji KFC terhadap Keputusan Pembelian Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo adalah signifikan atau positif dan memperkuat penelitian sebelumnya.

  • Pengaruh Iklan Instagram terhadap Keputusan Pembelian
  • Pengaruh Harga terhadap Keputusan Pembelian
  • Pengaruh Labelisasi Halal terhadap Keputusan Pembelian
  • Pengaruh Iklan Instagram, Harga dan Labelisasi Halal terhadap Keputusan Pembelian

Berdasarkan hasil uji hipotesis secara simultan yang dilakukan diperoleh nilai fhitung 26,933 > ftabel 2,70, dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa Variabel Independen memiliki pengaruh secara simultan atau bersama-sama terhadap variabel dependen. Hasil ini menunjukkan bahwa model penelitian ini yaitu Variabel Iklan Instagram, Harga dan Labelisasi Halal dapat dijadikan variabel yang mempengaruhi dari variabel Keputusan Pembelian Restoran Cepat Saji KFC Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

Penelitian ini dapat terselesaikan dengan baik atas bimbingan dari berbagai pihak. Oleh karena itu peneliti mengucapkan terima kasih kepada Dosen Pembimbing atas bimbingan dan dorongan yang telah diberikan kepada peneliti, serta terima kasih kepada Orang tua yang selalu mendoakan, kepada teman-teman dan responden terima kasih atas bantuan dan motivasi yang diberikan kepada peneliti. Semoga penelitian ini dapat menambah ilmu pengetahuan dan bermanfaat

References

  1. J. R. S. Weenas, “Kualitas Produk, Harga Promosi dan Kualitas Pelayanan Pengaruhnya Terhadap Keputusan Pembelian Spring Bed Comforta,” EMBA, vol. 1, no. 4, pp. 607–618, 2013.
  2. R. Kasali, Manajemen Periklanan Konsep dan Aplikasinya di Indonesia. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama, 1992.
  3. I. H. Rosida, “Pengaruh Promosi Online dan Persepsi Harga Terhadap Keputusan Pembelian ( Studi Kasus Pada Nithalian Collection Bima ),” J. Bus. Econ. Res., vol. 1, no. 2, pp. 150–160, 2020.
  4. H. A. Putra and Suyono, “Pengaruh Iklan Online Melalui Media Facebook Terhadap Keputusan Pembelian Pakaian Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trunojoyo Madura,” J. Stud. Manajamen, vol. 8, no. 1, 2014.
  5. K. Khotimah and F. Febriansyah, “Pengaruh kemudahan penggunaan, kepercayaan konsumen dan kreativitas iklan terhadap minat beli konsumen online-shop,” Jurnal. Manajamen. Strategi. dan Aplikasi. Bisnis, vol. 1, no. 1, pp. 19–26, 2018, doi: 10.36407/jmsab.v1i1.16.
  6. Fasridon, “Pengaruh Kebijakan Harga,Promosi dan Distribusi Terhadap Keputusan Pembelian Minuman Produk Coca-cola di Kota Padang,” Ekobistek, vol. 7, no. 253–60, 2018, doi: https://doi.org/10.35134/ekobistek.v7i2.62 .
  7. D. Yunitasari and M. Lestariningsi, “Pengaruh Produk, Harga dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Restaurant KFC,” Jurnal. Ilmu Riset. dan Manjamen, vol. 5, pp. 1–6, 2016.
  8. D. W. Wahyiningsih, “Pengaruh Variasi Produk, Harga dan Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Dalam Membeli Motor Yamaha N-Max di Wonogiri,” Edunomika, vol. 3, No.2, p. 408, 2019.
  9. E. Agustian and Sujana, “Pengaruh Labelisasi Halal Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Studi Kasus Pada Produk Wall’s Conello,” JIMKES J. Ilm. Manajamen Kesatuan, vol. 1, no. 2, pp. 169–178, 2013, [Online]. Available: https://jurnal.stiekesatuan.ac.id/index.php/jimkes/article/view/264.
  10. Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & D, 1st ed. Bandung: ALFABETA, 2019.